Bukan di Surabaya! Pabrik Kertas Berusia 84 Tahun di Jawa Timur ini Resmi Bangkrut Akibat Terlilit Hutang, Padahal Dulunya Terkenal se-ASEAN!
pabrik-Foto-Rabe/pixabay-
Lokasi dan kapasitas produksinya tidak perlu diragukan lagi, mampu menghasilkan hingga 640 ton kertas setiap harinya.
Namun, semua itu menjadi kenangan karena pada tahun 2018, pabrik ini resmi dinyatakan pailit oleh Presiden Joko Widodo.
Pabrik kertas terbesar di Jawa Timur ini ternyata merupakan anak perusahaan dari salah satu BUMN terkemuka.
Warga Jawa Timur tentu tidak asing dengan nama PT Kertas Leces yang berlokasi di Probolinggo, Jawa Timur.
Pabrik kertas ini memiliki sejarah panjang, berdiri sejak zaman Hindia Belanda pada tahun 1939.
Selama 84 tahun berdiri, pabrik kertas Leces berhasil mencatatkan namanya di kancah internasional sebagai salah satu produsen kertas terbesar.
Tidak hanya menjadi yang terbesar di Jawa Timur, pabrik kertas Leces juga bisa membanggakan diri sebagai pabrik kertas tertua kedua di provinsi ini.
Namun, kejayaan pabrik ini terhenti pada tahun 2010 ketika berhenti beroperasi.
Pasokan gas yang dihentikan oleh Perusahaan Gas Negara (PGN) menjadi alasan utama penutupan ini. PGN mengambil langkah ini karena pabrik telah menumpuk hutang sekitar Rp41 miliar.