Dipercaya Jadi Penjara Jin Terungkap Sumur Neraka di Yaman Ini Justru Simpan Hal Mengejutkan Ini, Jangan Heran Bikin Auto Terbelalak
sumur-gary-meulema/pexels-
Selama perjalanan mereka menuju dasar sumur, tim penjelajah bahkan menemukan seekor ular.
Namun, profesor geologi dari German University of Technology di Oman, Mohammed al-Kindi, yang ikut dalam ekspedisi ini, mengklaim bahwa ular tersebut tidak mengganggu mereka.
Selain itu, mereka menemukan bangkai burung dengan bau tidak sedap namun tidak terlalu mengganggu.
Sebelum ekspedisi OCET, pejabat Yaman mengakui bahwa mereka sama sekali tidak mengetahui apa yang ada di dalam Sumur Barhout.
Mereka menyatakan bahwa belum ada orang Yaman yang pernah menjelajah ke dasar sumur kuno ini. Selain itu, OCET membantah mitos lain yang mengklaim bahwa sumur ini adalah gunung berapi super yang dapat menghancurkan bumi.
OCET menjelaskan bahwa motivasi utama mereka untuk menjelajahi Sumur Barhout adalah semangat penelitian.
Mereka ingin mengungkap misteri sumur ini, dan mereka percaya bahwa penjelajahan ini akan membuka wawasan baru tentang sejarah dan geologi Yaman.
Itulah alasan di balik keberanian mereka dalam mengeksplorasi Sumur Neraka ini, yang akhirnya menghasilkan temuan-temuan menarik yang mengubah pandangan kita tentang tempat misterius ini.***